Hindari penyebab gangguan sistem pernapasan

 

Organ Sistem Pernapasan

Organ Sistem Pernapasan

Mengenal Alat atau Organ Sistem Pernapasan


Sistem pernapasan  atau respirasi, adalah sebuah proses pengambilan oksigen dari udara bebas. organ sistem pernapasan yang pertama dilalui oksigen, adalah hidung. kemudian oksigen melewati saluran pernapasan, hingga ke paru-paru.

Adapun prosesnya, setelah oksigen melewati alveoli, kemudian ditransfer ke pembuluh darah, yang didalamnya mengalir sel-sel darah merah, untuk di bawa ke sel-sel  diberbagai organ tubuh yang lain, sebagai energi dalam proses metabolisme. sisa metabolisme berupa karbondioksida, akan dibawa darah untuk dibuang kembali ke udara bebas melalui paru-paru, pada saat membuang napas.

Organ-organ penting dalam sistem pernapasan manusia adalah :

Hidung

Hidung : merupakan organ pertama yang  di lalui oleh udara, di dalamnya terdapat rambut, dan selaput lendir. yang berfungsi sebagai penyaring, dan pengatur kelembapan udara yang akan masuk ke paru-paru.  



Saluran Pernapasan  

Saluran pernapasan.  memiliki beberapa bagian, yaitu:
  • Faring :atau tekak merupaka pesimpangan antara kerongkongan dan tenggorokan.di dalamnya terdapat katup yang disebut epiglotis, yang berfungsi sebagai pengatur sesuatu yang masuk ke kerongkongan atau tenggorokan.
  • Laring ; adalah pangkal tenggorokan yang terdiri ats kepingan tulang rawan yang membentuk jakun.padaanya terdapat celah menuju batang tenggorok (trakea) yang disebut glotis, oita suara, dan beberapa otot yang mengatur ketegangan pita suara sehingga menimbulkan bunyi.
  • Trakea ; terletak di leher bagian depan keerongkongan, berupa pipa yang dindingya terdiri dari lapisan luar, lapisan tengah, dan lapisan dalam. 
  • Bronkus ; merupakan percabangan trakea, yang menuju paru-paru kanan dan kiri. strukturnya sama dengan trakea, tapi dindingnya lebih halus. kedudukan bronkus kiri lebih datar dari pada bronkus kanan, sehingga gampang terserang penyakit.
  • Bronkiolus ; merupakan perecabangan dari bronkus, salurannya lebih halus , dan dindingnya lebih tipis. Bronkiolus kiri berjumlah 2, dan bronkiolus kanan berjumlah 3. Percabangan ini membentuk cabang  lagi yang lebih halus, seperti pembuluh.
  • Alveolus ; berupa saluran udara buntu, membentuk gelembung-gelembung udara. dindingnya tipis setebal selapis sel, lembab, dan berlekatan dengan kapiler darah. berfungsi sebagi permukaan respirasi, luas totalnya mencapai 50 x luas permukaan tubuh kita, sehingga cukup untuk melakukan pertukaran gas ke seluruh tubuh.

 Paru-Paru

Paru-paru. berjumlah sepasang, terletak didalam rongga dada kanan dan kiri. Paru-paru kanan memiliki 3 lobus, dan paru-paru kiri memiliki 2 lobus atau gelambir. Di dalam paru-paru  terdapat sekitar  300 juta lebih buah alveolus. Bagian luar paru-paru dibungkus oleh pleura, yang berfungsi untuk melindungi paru-paru dari gesekan ketika bernapas.


Artikel terkait dengan organ sistem pernapasan manusia :

  • Proses Pernapasan
  • Jenis Pernapasan
  • Kapasitas Paru-paru

 

Comments :

0 komentar to “Organ Sistem Pernapasan”

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.